Indonesia terdiri dari banyak pulau dan memiliki gunung aktif maupun pasif yang
menjadikannya sering disebut sebagai 'Negeri Cincin Api'. Banyak ditemukannya dataran tinggi di
Indonesia dengan berbagai panorama yang menawan tidak terlepas dari hal itu
.
Buntu Kaero atau Bukit Kaero merupakan salah satu dataran tinggi di
Indonesia yang tidak terkait sama sekali dengan keberadaan gunung berapi. Sebab
itu wilayah di sekitar Buntu Kaero memiliki
keunikan yang berbeda dengan dataran tinggi lain yang tersebar di seluruh
wilayah nusantara.
Selain dikenal dengan pemandangan alamnya yang
indah, di bawah Buntu Kaero terdapat
pemandian air panas alami Makula. Menurut keterangan penjaga tempat wisata ini,
perbedaan pemandian air panas Makula dengan pemandian air panas di tempat lain
adalah warna airnya yang cenderung kehijauan. Biasanya, air yang ada di
pemandian air panas alami cenderung berwarna putih, keruh dan sedikit
kekuningan.
Bagi para pengunjung yang ingin membawa putra-putrinya
menikmati keindahan pemandian air panas Makula tidak perlu merasa khawatir
karena di tempat ini tersedia 2 kolam sekaligus. Satu kolah khusus untuk orang
dewasa dan satu kolam lain yang lebih dangkal disediakan untuk anak-anak.
Selain itu, bagi para pengunjung yang belum merasa puas hanya dengan menikmati
beberapa saat pemandian air panas ini, di tempat yang sama juga disediakan
penginapan bagi yang ingin menikmatinya lebih lama lagi.
Untuk mencapai tempat indah ini hanya
dibutuhkan waktu sekitar setengah jam perjalanan dari pusat kota Makale maupun
dari kuburan batu Ke'te Kesu. Selain itu, tempat
wisata ini juga bisa dijangkau dengan kendaraan pribadi dari Kota Rantepao yang
hanya berjarak sekitar 24 Km. (asw)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
silahkan berkomentar dengan kalimat yang sopan